SECANGKIR KOPI
(Hitam-Putih
Potomu)
Bukalah album kenangan yang tergeletak diantara rak-rak
buku ataupun lemarimu maka dirimu akan menemukan sepenggal kenangan yang
tertinggal dan bercerita tentang banyak hal. Ada senyum yang membahagiakan, ada
tawa dan canda yang bersendagurau, ada keseriusan yang tergurat, ada pelukan
kasih sayang yang menghangatkan dan ada memori terindah dalam menapaki jejak
kehidupan. Sungguh nilai itu semua tidak ada yang dapat menggantikannya karena
dirimu senantiasa berubah dari waktu ke waktu dan aku berharap dirimu selalu
berusaha untuk menuju perubahan yang lebih baik dari yang sebelum-belumnya.
Tengoklah kedalam pribadimu dan bertanyalah sudah pantaskah dirimu berada pada
pribadimu sekarang karena dirimu tidaklah tetap sama seperti di hitam-putih
potomu “Basuhlah
wajahmu dengan air mata penuh doa yang dirimu mintakan kepada-Nya dengan penuh
pengharapan dan keputusasaan”.
Sekayu, 23 Pebruari
2015
(Darlius : Secangkir Kopi 105)
Link : Secangkir Kopi 105
Tidak ada komentar:
Posting Komentar